Membangun Sinergi & Solidaritas Mahasiswa Teknik UMLA Melalui Makrab 2024
2024-10-28 06:10:02 Admin
2024-10-28 06:10:02 Admin
2024-09-03 06:43:44 Admin
2024-07-24 08:00:12 Admin
Assalamu‘alaikum wr wb.
Selamat datang pada situs resmi Program Studi S1 Teknik Industri Universitas Muhammadiyah Lamongan. Kami berharap kehadiran website ini dapat membantu para pengunjung untuk mengenal lebih jauh mengenai Program Studi S1 Teknik Industri. Kami juga berharap apa yang disajikan di website dapat memberikan informasi yang memberikan manfaat yang semaksimal mungkin.
Program Studi S1 Teknik Industri Universitas Muhammadiyah Lamongan merupakan program studi Teknik Industri pertama yang ada di kota Lamongan. Hal ini selaras dengan adanya perkembangan industri yang semakin hari semakin meningkat, sehingga dibutuhkan banyak sarjana yang mengetahui prinsip - prinsip dasar ilmu Teknik Industri secara luas.
Teknik Industri merupakan disiplin ilmu yang bertugas untuk merancang fasilitas – fasilitas produksi seperti pemilihan, proses manufacture, perencanaaan fasilitas (lokasi, layout), dan tata cara berproduksi. Teknik Industri juga merupakan jurusan kuliah yang menggabungkan bidang ilmu teknik dengan ilmu manajemen. Dalam Teknik Industri juga akan dipelajari tentang pengetahuan, prinsip, pendekatan, pola pikir dan juga keterampilan yang tetap berakar pada keilmuan teknik yaitu proses perancangan (design). Dalam Teknik Industri hal yang menjadi pusat perhatian adalah bagaimana sebuah sistem yang terintegrasi dapat dirancang sehingga menghasilkan kinerja yang efektif, efisien, dan juga produktif.
Kemampuan Sarjana Teknik Industri yang unggul tidak hanya dinilai dari hard skill, tetapi juga dari soft skill. Kedua kemampuan ini sepatutnya terus diasah selama masa studi di perguruan tinggi. Oleh karena itu, untuk membangun soft skill di lingkungan UMLA ini telah dibangun dengan cara seperti pengalaman berorganisasi dalam wadah Himpunan Mahasiswa Teknik Industri (HMTI), lomba-lomba kemahasiswaan, summer school, serta pertukaran pelajar internasional. Semua ini akan membekali mahasiswa untuk menjadi seorang Sarjana Teknik Industri yang unggul.
Seorang Sarjana Teknik Industri memiliki prospek kerja yang sangat luas, jenis dan jenjang karier yang ditawarkan juga sangat bervariasi. Beberapa prospek lulusan diantaranya yaitu:
Website ini ditujukan untuk memberikan informasi lengkap tentang pengajaran, kegiatan penelitian, pengabdian masyarakat dan kegiatan-kegiatan lainnya yang ada pada Program Studi S1 Teknik Industri Universitas Muhammadiyah Lamongan. Informasi perkuliahan (kurikulum), penelitian (tugas akhir), dan aktivitas terkait lainnya tersedia bagi mahasiwa dan komunitas secara luas. Semoga Program Studi Teknik Industri Universitas Muhammadiyah Lamongan terus berkarya dalam pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat untuk kemajuan Bangsa dan Negara Indonesia.
Salam hormat,
Dianda Aryntya Firia Ferlania, S.T., M.T.
Ketua Program Studi S1 Teknik Industri Universitas Muhammadiyah Lamongan